Daut ulang atau recycling adalah salah satu teknik pengelolaan sampah padat. Adapun kegiatannya dan meliputi pemilihan, pengumpulan, pemrosesan, pembuatan produk baru bekas pakai dan pendistribusian. pemilihan sampah atas jenisnya seharusnya dilakukan di tingkat rumah tangga atau perorangan. Di negara maju penduduk sudah memilih samapah memudahkan petugas pengumpulan sampah untuk memproses daur ulang sesuai dengan peruntukanya. Di Indonesia, para pemulung sampah dianggap sebagai pahlawan sampah. karena mereka itulah yang berperan dalam pemilihan sampah daur ulang.
Pengelompokan samapah berdasarkan bahan yang dapat di daur ulang adalah sebagai berikut
- Botol - botol bekas yang terbuat dari gelas atau kaca yang tebal
- Kertas yang sudah tidak terpakai seperti koran, kalender, majalah bekas.
- Logam bekas seperti pagar besi yang sudah tidak terpakai, soft drink kaleng, rangka beton/besi meja atau kursi
- Plastik bekas wadah air mineral, jerigen dan lain - lain
- serutan kayu
Bahan - bahan tersebut dapat diolah menjadi materi baru seperti tas dari kertas, tas dari plastik, vas bunga, hiasan rumah, papan dan bunga dari serutan kayu, dan lain - lain. kegiatan daur ulang sampah ini sudah mulai banyak dilakukan terutama di kota - kota besar di mana penduduknya sangat padat. daur ulang untuk bahan plastik merupakan suatu keharusan karena sifat plastik yang tidak dapat diuraikan oleh mikroba pembusuk menyebabkan tanah menjadi tidak subur sehingga tidak dapat dimanfaatkan secara optimal.
No comments:
Post a Comment