Monday, August 10, 2015

Memeriahkan bulan suci ramadhan


Bulan ramadhan/puasa adalah bulan suci yang dinanti kehadirannya oleh setiap umat muslim diseluruh dunia, dimana dalam bulan tersebut nilai ibadahnya dilipat gandakan oleh Allah SWT, maka dari itu banyak umat muslim yang sangat memanfaatkan bulan suci tersebut dengan melaksanakan ibadah-ibadah sunah, bahkan dikatakan bahwa tidurnya seorang yang berpuasapun dihitung sebagai amalan ibadah, akan semakin bagus jika kita bisa mengisi waktu berpuasa dengan melakukan kegiatan-kegiatan positif tentu akan lebih bermanfaat dari pada bermalas-malasan yaa...

ada banyak cara untuk mengisi waktu luang saat berpuasa, seperti dengan bertadarus Al Quran, mengikuti tausiah, pesantren kilat mengadakan safari ramadhan atau dengan cara  memeriahkan suasana ramadhan dengan mengadakan berbagai macam perlombaan,  seperti di Kelurahan Panggi, Kec. Mpunda Kota Bima, remaja Masjid bekerja sama dengan pengurus masjid Al Muhajirin di Lingkungan Perumnas, mengadakan serangkaian perlombaan untuk mengisi waktu berbuka yang diikuti oleh anak-anak mulai dari tingkat TK, SD, SLTP hingga SLTA.


adapun lomba yang diperlombakan antara lain lomba mewarnai untuk tingkat (kanak-kanak). Lomba azan, ceramah agama, shalat berjamaah, menggambar kaligrafi serta menghafal juz amma (untuk tinggal SD sampai dengan SLTA), anak-anak dilingkungan Perumnas ini sangat antusias mengikuti lomba dengan banyaknya yang datang untuk mendaftarkan diri sebagai peserta,


Perut yang kosong tidak menyurutkan semangat anak-anak ini untuk mengikuti tiap kegiatan lomba yang dipusatkan di Masjid tersebut, begitu juga dengan orang tua mereka yang sangat mendukung kegiatan perlombaan ini juga ikut hadir untuk memberikan support kepada anaknya, panitia yang tergabung terdiri dari para tokoh agama, remaja lingkungan Perumnas serta dibantu oleh mahasiswa dari STISIP BIMA yang sedang melakukan kegiatan KKN di Kelurahan Panggi mereka semua saling membantu dalam kelancaran kegiatan ramadhan ini.





Kegiatan lomba ini dimulai sejak pukul 04.15 sore atau setelah shalat ashar yang secara tidak langsung dimaksudkan untuk mengajak anak-anak agar membiasakan diri shalat berjamaah di Masjid, walaupun belum terbiasa diharapkan kedepannya supaya bisa berlanjut diluar bulan ramadhan. lomba yang telah berlangsung sejak tanggal 4 agustus ini berakhir s/d tanggal 10 sekaligus diikuti dengan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba dan diikuti dengan penutupan kegiatan.



mudah-mudah2an dibulan ramadhan berikutnya lebih banyak serta lebih meriah lagi masjid-masjid yang melakukan kegiatan seperti ini ya sobaattt...

No comments:

Post a Comment