Saturday, June 6, 2015

Ini Dia Manfaat Mandi Pada Malam Hari






SOOPERBOY - Mandi pada malam hari bisa menjadi keharusan bagi mereka yang baru kembali dari aktivitas di luar ruangan. Mandi di malam hari jelas baik bagi Anda yang cinta kebersihan dan tahu manfaat lain dari ritual tersebut.

Seperti dilansir dari Men’s Health, lupakan mitos yang mengatakan mandi malam menyebabkan rematik, karena tenyata tidak ada hubungannya sama sekali. Namun, mandi pada malam hari memiliki manfaat lain.

Meningkatkan kualitas tidur

Para peneliti Finlandia mengungkapkan bahwa mandi sebelum tidur dapat meningkatkan kualitas tidur malam Anda. Tidak hanya membuat Anda tidur lebih lelap, Anda bahkan bisa bangun dengan penampilan lebih tampan.

Mengurangi jerawat

Mandi sebelum naik ke tempat tidur akan membuat bersih lebih lama. Jika Anda memiliki jerawat atau bau badan yang kuat, tidur di seprai bersih akan meningkatkan kebersihan Anda dengan mengurangi jumlah kotoran dan minyak menempel di kulit.

Kurangi keringat berlebih

Jika Anda bermasalah dengan keringat berlebih, mandi di malam hari adalah cara untuk mengatasi ini. Beberapa dermatologis atau ahli kulit berpendapat bahwa menggunakan antiperspirant pada malam hari memungkinkan bahan aktif aluminium yang ada pada kebanyakan produk antiperspirant meresap ke dalam kulit lebih efektif.

Air hangat sebagai pengganti obat tidur

Bila Anda biasa mandi malam dengan air panas, lakukan dua jam lebih awal sebelum tidur. Menurut American Journal of Biology, perubahan suhu dapat mengganggu pemicu alami tubuh yang membuat Anda mengantuk.

No comments:

Post a Comment